Jumat, 24 Februari 2017

Belajar Bahasa Pemograman Java Tahap Dasar 1 ( Hello World )

Untuk melanjutkan pembahasan mengenai Pembelajaran Bahasa Pemograman Java Tahap Dasar ,maka akan dilanjutkan dengan membuat sebuah aplikasi dasar "Hello World" dengan menggunakan aplikasi notepad atau notepad++ .

Aplikasi Notepad++
Pada pemograman java mempunyai stuktur kode yang selalu dibungkus dengan class dan pada bagian inti program terdapat method main() yang akan melakukan operasi atau eksekusi untuk menjalankan program. Untuk membuat program Hello World, kamu dapat melakukan beberapa cara berikut :
  1. Buka aplikasi notepad atau notepad++.
  2. Klik new pada menu aplikasi, kemudian simpan file dengan format atau nama HelloWorld.java (ingat)  .java .
  3. Selanjutnya buat kode yang di awali dengan class namaclass, namaclass harus sesuai dengan nama file yang berarti kode nya ialah : class HelloWorld {}
  4. Didalam class buatlah kode untuk eksekusi program yaitu method main(). Berikut kode dasar untuk membuat aplikasi Hello World :
    Pemograman Dasar "Hello World"
  5. Selanjutnya simpan kode yang telah dibuat dan kemudian compile file HelloWorld.java tersebut.
  6. Proses compile dilakukan dengan membuka Command Prompt, selanjutnya cari letak file tersebut dan dan compile dengan menggunakan perintah javac namafile.java pada terminal Command Prompt dan tunggu beberapa saat. Untuk mencari letak file pada penyimpanan direktori selain C, maka gunakan perintah namadirektori; dan perintah cd namafolder untuk mencari folder yang terdapat file HelloWorld.java tersebut.
  7. Selanjutnya untuk dapat menampilkan hasil  "Hello World [Anggun Kasturi]" pada halaman Command Prompt maka gunakan perintah . Berikut hasil yang ditampilkan pada halaman commant prompt dari kode  file HelloWorld.java :

Catatan untuk kode yang ditulis pada pada file HelloWorld.java :

   public class HelloWorld {
public static void main (String[] args) {
System.out.println("Hello World [Anggun Kasturi]"); 
}
                                      }
  • public class HelloWorld {} merupakan class
  • public static void main (String[] args) {} merupakan bagian inti program bagian inti program yang menjalankan attau mengeksekusi kode.
  • System.out.println("Hello World [Anggun Kasturi]"); merupakan perintah untuk mencetak sebuah data untuk di tampilkan.
Dari program dasar hello world diatas, kamu dapat mempelajari bahasa pemograman java lebih lanjut yakni dengan mengenal type data apa saja yang digunakan untuk kode bahasa pemograman java. 


0 komentar:

Posting Komentar